.

Pengertian Proxy, Cara Menggunakannya dan Situs free proxy List

Pada artikel kali ini saya ingin sedikit berbagi mengenai Pengertian Proxy Dan Cara Menggunakannya. Nah,untuk yang belum mengetahui mengenai apa itu proxy,saya akan memberitahukan pada artikel saya kali ini.
Artikel mengenai Pengertian Proxy Dan Cara Menggunakannya ini saya buat semata – mata untuk teman – teman yang blm mengerti dan memahai mengenai Apa Arti Proxy dan Bagaimana Cara Menggunakan Proxy.Oleh karena itu saya akan sedikit mengenai membahas mengenai Pengertian Proxy Dan Cara Menggunakannya.

Mari kita bahas secara detail mengenai Pengertian Proxy dan bagaimana Cara Menggunakan Proxy.

Pengertian Proxy
Proxy adalah sebuah komputer server atau program komputer yang dapat bertindak sebagai komputer lainnya untuk melakukan request terhadap content dari Internet atau intranet.Proxy Server bertindak sebagai gateway terhadap dunia Internet untuk setiap komputer klien. Web server yang menerima request dari proxy server akan menginterpretasikan request-request tersebut seolah-olah request itu datang secara langsung dari komputer klien, bukan dari proxy server.
Proxy server juga dapat digunakan untuk mengamankan jaringan pribadi yang dihubungkan ke sebuah jaringan publik. Proxy server memiliki lebih banyak fungsi daripada router yang memiliki fitur packet filtering karena memang proxy server beroperasi pada level yang lebih tinggi dan memiliki kontrol yang lebih menyeluruh terhadap akses jaringan.  

Cara Kerja Proxy
Proxy server bekerja dengan mendengarkan request dari client internal dan mengirim request tersebut ke jaringan eksternal seolah-olah proxy server itu sendiri yang menjadi client. Pada waktu proxy server menerima respon dan server publik, ia memberikan respon tersebut ke client yang asli seolah-olah ia public server. 

Cara Menggunakan Proxy
  • Pada Toolbar Mozilla,silahkan klik menu Options.
  • Kemudian pilih Tab Advanced kemudian pilih Network.
  • Pilih Bagian Setting.
  • Masukan IP pada Kolom IP dan Port pada bagian Port. (Contoh Proxy : 123.123.123.123:8080) Berarti IP yg dimasukan adalah 123.123.123.123 dan portnya adalah 8080
  • Klik OK
Selesai sudah menggunakan proxy.Untuk melihat apakah proxy sudah berubah atau belum silahkan kunjungi situs http://www.whatismyip.com/ jika sudah berubah IP teman – teman itu tandanya proxy berjalan lancar.Sekian dulu informasi sederhana saya mengenai Pengertian Proxy Dan Cara Menggunakannya.

Free proxy list
Anda dapat mengunjungi situs freeproxylists.net  untuk mendapatkan list free proxy, disana  update tiap hari..

semoga membantu...



0 komentar:

Post a Comment

 

/> Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...